Info Cara Qita - Cara Back up wordpress dengan virtualmin/webmin sebagai control panel Hosting, salah satu kelebihan virtualmin atau webmin adalah terdapat file manager seperti CPanel Hosting, dari webmin kita langsung bisa upload dan download.
Agar File Manager pada webmin berfungsi kita perlu install java di komputer, untuk java bisa download di
https://www.java.com/en/
Cara mengakses file manager di webmin atau vituanmin, pilih menu webmin, pilih menu Other, pilih File Manager.
Pada virtualmin atau webmin folder default untuk install wordpress atau ketika membuat vitual server dengan virtualmin berada di lokasi /home/username/public_html.
Berhubung dalam tulisan ini adalah untuk simpan file wordpress ke pc sebelum kita upload ke server atau hosting baru.
File Wordpress yang perlu kita simpan adalah
1. wp-content
2. wp-config.php
3. file htaccess
4. file robots.txt, dan terakhir adalah database mysql (akan ditulis terpisah)
Cara Backup File Wordpress
Masih di File Manager Webmin, pilih atau sorot wp-conten kemudian klik tombol Save diatas, selanjutnya ada popup untuk pilihan jenis file yang mau kita simpan, saya pilih gz. Setelah itu file akan tersimpan di pc dengan ektensi gz nama file wp-ontent.gz
Di webmin tidak seperti pada Cpanel kalau untuk cpanel hosting kita tinggal sorot file kemudian tekan tombol compress, tunggu beberapa menit hingga selesai, file hasil kompresi akan tersimpan di folder atau direktory web (public_html), file yang sudah dikompress tersebut bisa didownload dikemudian hari. File
wp-content.zip yang merupakan hasil kompresi tidak hilang sebelum dihapus.